July 5, 2010

Aktivitas liburan

Ah pagi ini terasa beda memang...saya mulai mencoba untuk membangun kebiasaan 'berolah raga'.

Olah raga kata yang sangat mudah di ucapkan. oleh kami. Beberapa kali saya dan suami sepakat menyempatkan diri untuk beraktivitas yang namanya 'berolah raga'. Saya masih ingat terakhir kali nya saya mengikuti olah raga secara benar, ketika saya masih tinggal nge-kost di Bandung . Saat itu adalah saat dimana saya masih nge kost bareng teman-teman zaman kuliah satu atap . Tiap minggu pagi kami selalu sempatkan pergi ke daerah gerlong untuk melakukan kegiatan 'olah raga' ini.
Sejak tinggal di Denmark, kegiatan berolah raga ini otomatis berhenti. Mungkin ada sesekali kami pergi berenang bersama Aisyah. Lalu ketika masuk kuliah, diadakanlah ospek, kita semua disuruh berlari2 kecil. Sudah itu saja jadwal olah raga saya.

Nah, liburan summer ini kami memang tidak ada planning untuk mudik ke Indonesia. Kebetulan saya akan mulai praktik kerja di sekolah mulai tanggal 1 agustus. Jadi kita mengcancel planning mudik kita. Insya Allah ,kalau tak ada aral melintang akan melaksanakan mudik bareng tahun depan.
Ok, liburan summer nggak kemana-mana. Acaranya hanya didapur mencoba berbagai resep ( baca: maksudnya mencoba, gagal dan coba lagi ) ^_^

Memang sih punya acara bareng di tiap weekend, tapi selama liburan di hari kerja ( suami memang baru libur di minggu ke 29 juga Aisyah ), akhirnya saya harus sendirian dirumah.

Ibu-ibu dirumah yah kerjanya hanya bebenah, nyuci, nyetrika, masak dan makan!!!!
Membosankan....ahhh tapi di nikmati saja, karena itu yang paling mujarab. Kalau ndak dinikmati bakalan bosan dan jenuh.
Akhirnya mulai hari ini ,saya coba merancang aktivitas olahraga. Pagi tadi, saya mulai lari pagi ( dilakukan setelah mengantar Aisyah ke nursery/playgroupnya ), saya berlari kurang lebih hampir 2,5 km. Uuhhhhuuuuy, permulaan memang berat...nggak terasa begitu hampir sampai di area dekat apartment kami, rasanya saya sudah hampir mau pingsan. saja. Alhamdulillah setelah sampai dirumah,keringat bercucuran dan badan terasa enteng. Sampai detik ini saya menulis di blog inipun, saya merasakan hal yang memang 'tidak biasa'. Badan saya terasa sangat enteng, dan tidak lesu,letih,lemah dan loyo...Hehehehe.

Ok lah, tampaknya mulai detik ini saya akan mencoba planning berlari secara rutin, biar hanya 2 km, tapi continue.



Sebenarnya weekend kemarin, kami pun juga habis jalan-jalan memetik strawberry. Kegiatan weekend memang diperuntukkan untuk mengajak Aisyah beraktivitas bersama.
Kami berpikir Aisyah juga punya hak untuk mempunyai pengalaman bersama orangtuanya.

Aisyah senang dan dia bercerita tadi pagi kepada gurunya di playgroup , kalau hari sabtu kemarin dia memetik strawberry bareng keluarganya.
Ahhh indah memang dunia anak-anak...apa saja yang mereka alami...mereka akan mampu menuangkan pengalaman mereka dengan cerita yang unik didengar.

Ok Aisyah,....Insya Allah kamu punya sejuta pengalaman yg bisa kamu rangkai untuk kamu ceritakan kepada teman dan guru kamu dinursery. Sedang saya mempunyai target untuk mulai membudayakan 'berolah raga' kembali. Bismillah...

Happy summer holidays teman...

1 comment:

Anonymous said...

mbak ,,

tinggal di denmark ea ?

oia , saya maw tanya ..
jam yang ad diatas itu jam berdasarkan waktu denmark atau bukan ?
oia ..
brarti krg mbak suda lancar bhasa denmark ea ? susah gag ?